produk / detail
Family Backpacking Hong Kong

Hong Kong menawarkan pemandangan alam, belanja, makanan enak, dan taman bermain untuk anak-anak. Buku ini memberikan panduan lengkap untuk liburan keluarga, termasuk waktu terbaik untuk menyaksikan parade, restoran halal, dan fasilitas istimewa untuk buah hati. Dapatkan pengalaman liburan tak terlupakan bersama keluarga di Hong Kong dengan panduan lengkap ini. Jelajahi keindahan alam, nikmati belanja, dan temukan taman bermain yang menyenangkan untuk anak-anak.
Sampul Belakang:
Pemandangan alam, surga belanja, makanan enak, dan yang paling penting, taman bermain untuk anak! Semakin hari, Hong Kong semakin dikenal sebagai tujuan wisata lengkap, cocok untuk segala jenis pelancong dalam segala rentang usia . Jadi, tentu tidak salah bila Anda memutuskan untuk membawa keluarga Anda berlibur ke Hong Kong. Buku ini memberikan panduan lengkap mengenai hal-hal sederhana yang dibutuhkan oleh wisatawan yang ingin berlibur dengan putra-putri kecilnya: kapan waktu terbaik untuk menyaksikan parade, restoran halal yang cocok untuk si kecil, bahkan di mana Anda bisa mendapatkan fasilitas istimewa bila membawa serta buah hati Anda!