produk / detail
Justice Collaborator (Saksi Pelaku) - Kajian, Praktik, Komparasi dan Pembaruan Hukum

Buku ini membahas peran penting saksi dalam mengungkap kejahatan terorganisasi, dengan studi kasus suap, korupsi, dan pengadaan barang publik. Pelajari seluk-beluk justice collaborator beserta penerapannya dalam perlindungan terhadap saksi-pelaku untuk memahami definisi dan fungsi penerapannya dalam peradilan.
Sampul Belakang:
Peran saksi mahkota atau populer dikenal dengan justice collaborator menjadi penting di tengah kesulitan mengungkap kejahatan terorganisasi . Mengambil beberapa studi kasus seputar suap, pencucian uang, korupsi proyek infrastruktur dan pengadaan barang publik, dari Proyek Hambalang hingga penembakan polisi di Duren Tiga, buku ini berupaya menguraikan seluk-beluk justice collaborator secara komprehensif, lengkap dengan penerapan dan langkah ke depan dalam memberikan perlindungan terhadap saksi-pelaku.