Elex Media Komputindo - Mahir Segala Macam Jenis Desain dengan Canva karya Arista Prasetyo Adi

produk / detail

Mahir Segala Macam Jenis Desain dengan Canva

sampul depan Mahir Segala Macam Jenis Desain dengan Canva tidak tersedia
Desain Profesional dengan Canva

Ingin membuat desain yang menarik dan profesional? Tapi merasa kesulitan menguasai aplikasi desain? Canva adalah solusinya. Dengan Canva, siapa pun bisa menjadi desainer. Canva memiliki user interface yang mudah dan ribuan template yang bisa Anda gunakan. Dengan tips dan trik yang ada, desain Anda akan semakin menarik dan profesional.

Sampul Belakang:

Bisa membuat desain yang menarik dan profesional menjadi impian semua orang . Apalagi saat ini desain grafis berupa gambar dan video menjadi sebuah konten yang sangat penting bagi segala macam profesi atau kegiatan. Dengan membuat berbagai jenis desain yang menarik dan profesional, dari sana Anda bisa mendapatkan pekerjaan, penghasilan, bahkan kepercayaan.

Sayangnya untuk menguasai aplikasi desain seperti yang ada sekarang ini tidaklah mudah, diperlukan kemampuan khusus di bidang seni dan desain yang hanya dimiliki oleh sebagian orang saja. Namun, sejak meluncurnya Canva siapa pun bisa menjadi Desainer dan menciptakan desain profesional. Canva menghadirkan user interface yang mudah dalam penggunaannya serta menyediakan ribuan template. Buku ini akan membahas beberapa jenis desain yang dapat dibuat menggunakan Canva beserta tips dan trik agar desain yang Anda buat semakin menarik.

Komentar Penyunting:

Siapa pun bisa menjadi desainer profesional dengan Canva

Ananda Aprilia

bukalapak

google play

blibli

lazada

shopee

tokopedia

Buku yang serupa dengan Mahir Segala Macam Jenis Desain dengan Canva di situs elexmedia.id adalah sebagai berikut: