produk / detail
Why? Emergency-Treatment [Edisi 2016]
Anak-anak harus tahu cara menangani keadaan darurat, seperti patah tulang atau luka, terutama jika tidak ada orang dewasa di sekitar atau rumah sakit terlalu jauh. Dengan mengetahui pertolongan pertama, anak-anak dapat mencegah kondisi yang lebih buruk dan bahkan menyelamatkan nyawa. Belajarlah dengan baik dan jangan ceroboh.
Sampul Belakang:
Suatu keadaan darurat bisa terjadi kapan saja dan dimana saja disekitar kita .
Terutama untuk anak-anak, kita harus selalu berhati-hati karena bisa terserang sesuatu yang kritis tiba-tiba. Di sekolah atau di tempat bermain, di gunung atau di lautan, bahkan dirumah bisa rusak disana disini, patah, situasi darurat bisa terjadi.
Dalam keadaan seperti ini, apakah yang harus kita lakukan? Bagaimana bila tidak ada orang dewasa atau rumah sakitnya terlalu jauh? Yang pertama harus tenang, dan tentu saja menghubungi 119 atau 1339. Lalu kemudian, melakukan pertolongan pertama sampai tim penolong datang. Tetapi kalau kita tidak mengetahui tentang pertolongan pertama, maka keluarga dan teman-teman yang kita kasihi tidak bisa melewati saat-saat darurat ini bukan? Karena itu kita harus mengetahui bagaimana cara melakukan pertolongan utama yang dasar. Saudara-saudara harus bisa melakukan pertolongan pertama untuk mencegahnya dari keadaan yang lebih buruk, agar kita bisa menyelamatkan nyawa yang berharga.
Buku ini memberikan petunjuk tentang bagaimana melakukan pertolongan pertama pada berbagai situasi darurat. Sehingga jika kita berada pada situasi tersebut, kita bisa belajar untuk mengatasinya dengan tenang. Sebaliknya kalau kita melakukan dengan ceroboh, maka dapat memperburuk kondisi pasien.
Nah, mari kita mulai dengan semangat.
Sekarang, kita mulai melakukan pertolongan pertama!